DATIN TAGANA KOTA TANGERANG- Sebanyak lima anggota Tagana Kota
Tangerang, (Dadi Fachrizal, Arif Hidayatullah, M Ali Akbar, Ahmad Baihaqi, dan
Corina Wulandari) mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Tim Koordinasi Tagana Banten
yang diselenggarakan oleh Taruna Siaga Provinsi Banten, di Hotel Mambruk, Jalan
Raya Karang Bolong, Desa Cikoneng Anyer Banten.
Dengan di hadiri sekitar 60 peserta TAGANA Kota/ Kabupaten se
Provinsi Banten dalam acara tersebut dengan mengangkat tema “TAGANA PREPARE AND
REAL CONTRIBUTION”, dan kegiatan ini di buka oleh Kepala Dinas Sosial Provinsi
Banten yaitu, H.Nandy
Mulya.S.MM.
Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan, Ahmad Sobirin, mengatakan,
“Acara ini di tujukan untuk memperkuat prinsip-prinsip Ketaganaan, One Coment,
One Rule, dan One Corps yang sudah lama di terapkan oleh TAGANA sampai saat
ini”, tutur Ahmad Shobirin yang akrab di panggil Bang Toge.
“saya sebagai ketua pelaksana sangat mengarapkan agar TAGANA
tetap menjaga persatuan dan Kesatuan supaya bisa lebih professional dalam
menanggulangi bencana yang terjadi dimanapun dan kapanpun”. Tambah Bang Toge
saat di wawancarai reporter korantangsel.com.
Di samping itu Koordinator TAGANA Kota Tangerang, Iksan Bhakti
menanggapi, “acara ini sangat bagus, karena dengan tujuan untuk meningkatkan
semangat para relawan yang untuk lebih mengedepankan visi kemanusiaan, dan
karena semangat adalah yang utama bagi kami”,terang Iksan.
Kebersamaan adalah yang utama bila kita bersama maka kita tidak
akan kesulitan dalam menghadapi apapun, tapi kalau kebersamaan sudah hilang
maka sulitlah kita dalam menghadapi suatu perkara dengan sendiri. Tambah iksan
dengan senyumnya yang khas.
Sumber : korantangsel.com-budi haryono (22/10)
0 comments:
Post a Comment